NIINDO – Badan Meteorologi Jepang mengatakan bahwa 2024 kemungkinan akan menjadi tahun terpanas yang pernah tercatat di negara ini. Badan cuaca tersebut pada Rabu (25/12/2024) merilis data cuaca pendahuluan untuk 11 bulan pertama tahun ini. Data menunjukkan bahwa pemanasan global dan pergeseran angin barat ke utara menyebabkan suhu tinggi di seluruh Jepang.
Baca juga : Mengenal Mangga Miyazaki, Buah Unik dari Jepang Berharga Fantastis
Jepang dilanda musim panas yang terik, dengan suhu di Kota Dazaifu di Prefektur Fukuoka mencapai setidaknya 35 derajat Celsius selama 40 hari berturut-turut dari Juli hingga Agustus.Suhu tetap tinggi pada musim gugur. Suhu di pusat kota Tokyo mencapai 30 derajat pada 19 Oktober, tanggal terakhir yang tercatat.Hingga akhir November, suhu rata-rata nasional 1,64 derajat Celsius lebih tinggi dari tahun-tahun biasanya. Rata-rata tahunan akan naik ke titik tertinggi sejak pengambilan data mulai dilakukan pada 1898.
Kepala pusat informasi cuaca ekstrem badan tersebut, Tanaka Shotaro, mengatakan bahwa Jepang mengalami suhu tinggi yang tidak normal dalam beberapa tahun terakhir. Ia mengatakan suhu rata-rata akan meningkat dalam jangka panjang yang mungkin akan meningkatkan risiko hujan dan salju lebat.
Dikutip dari NHK NEWS