Beranda » Penerbangan Osprey Dilanjutkan di Pangkalan AS di Okinawa

Penerbangan Osprey Dilanjutkan di Pangkalan AS di Okinawa

NIINDO – Sebuah pesawat angkut Osprey melanjutkan penerbangan di pangkalan Amerika Serikat di Prefektur Okinawa, Jepang selatan, untuk pertama kalinya sejak kecelakaan mematikan November lalu.

Pasukan AS dan Pasukan Bela Diri (SDF) Darat Jepang menghentikan penerbangan armada Osprey setelah salah satu pesawat rotor miring itu jatuh di Prefektur Kagoshima, Jepang barat daya, menewaskan delapan personel militer AS di dalamnya.

Kementerian Pertahanan Jepang pada Rabu (13/03/2024) mengumumkan bahwa pesawat tersebut akan melanjutkan penerbangan di Jepang secara bertahap mulai Kamis (14/03/2024), setelah pemeliharaan dan pelatihan awak selesai.

Baca juga : Tersangka Penipuan Jepang Ditangkap di Pesawat Pulang dari Indonesia

Prefektur Okinawa mengkritik keputusan untuk kembali menerbangkan pesawat tersebut segera setelah larangan penerbangan dicabut. Muncul juga kritik terhadap kegagalan pihak AS dalam mengungkapkan perincian penyebab kecelakaan bulan November itu.

Prefektur Okinawa dan Kagoshima menuntut diungkapkannya informasi yang lebih terperinci.

Dikutip dari NHK WORLD JAPAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.