Beranda » Jumlah Sekolah Khusus untuk Siswa Putus Sekolah Tidak Penuhi Target

Jumlah Sekolah Khusus untuk Siswa Putus Sekolah Tidak Penuhi Target

  • oleh lissnaii

NIINDO – Rencana pemerintah Jepang untuk menambah jumlah sekolah khusus bagi siswa yang tidak dapat bersekolah tidak berjalan mulus, demikian informasi yang diperoleh NHK.

Pemerintah berencana mendirikan 300 sekolah semacam itu di seluruh Jepang untuk mengatasi masalah kronis terkait anak-anak putus sekolah.

Langkah ini dilakukan karena jumlah siswa SD dan SMP yang tidak bersekolah mencapai lebih dari 340.000 pada tahun ajaran hingga Maret 2024, jumlah terbesar yang pernah tercatat.Sekolah khusus diperbolehkan melakukan langkah-langkah bagi anak-anak seperti itu, seperti mengurangi jumlah kelas atau menawarkan kurikulum khusus yang sesuai dengan keadaan individu siswa.

Baca juga : Mengenal Mangga Miyazaki, Buah Unik dari Jepang Berharga Fantastis

Namun, jumlahnya hanya mencapai 35 dan didirikan oleh 23 pemerintah daerah, jauh dari target yang ditetapkan pemerintah pusat. Survei NHK terhadap dewan pendidikan di 67 pemerintah daerah juga menemukan bahwa hingga akhir November, hanya 22 sekolah yang dijadwalkan dibuka.

Jumlah total sekolah yang sudah didirikan atau direncanakan untuk dibuka adalah 57. Jumlah itu 19 persen dari target yang ditetapkan pemerintah pusat yaitu 300 sekolah.

Banyak dewan pendidikan daerah mengalami kesulitan memilih gedung atau lokasi yang tepat untuk sekolah khusus dan menyediakan dana yang cukup untuk pembangunannya. Beberapa dewan pendidikan mengungkapkan masalah terkait ketersediaan staf mengingat kekurangan guru yang parah.

Kementerian Pendidikan mendorong pemerintah daerah untuk mendirikan sekolah khusus dengan memberikan dukungan keuangan.

Dikutip dari NHK NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.