Beranda » Mantan Juara Grand Sumo Akebono Meninggal pada Usia 54 Tahun

Mantan Juara Grand Sumo Akebono Meninggal pada Usia 54 Tahun

NIINDO – Mantan pegulat sumo, Akebono Taro, yang adalah juara utama Yokozuna kelahiran luar negeri pertama, meninggal dunia pada usia 54 tahun.

Lahir di Hawaii, Akebono memasuki dunia sumo pada tahun 1988, tahun yang sama dengan dua bersaudara mantan Yokozuna, Wakanohana dan Takanohana. Akebono dipromosikan ke peringkat tertinggi olahraga tersebut pada Januari 1993.

Baca juga : Layanan Baru untuk Ikut Upacara Minum Teh secara Virtual

Akebono memiliki tinggi 203 sentimeter dan berat lebih dari 200 kilogram pada puncak karirnya. Dirinya memenangkan 11 kejuaraan sebelum pensiun pada tahun 2001.

Akebono mengundurkan diri dari olahraga tersebut pada tahun 2003. Ia kemudian bertarung di berbagai acara seni bela diri campuran dan gulat profesional. Sumber mengatakan ia meninggal karena gagal jantung.

Dikutip dari NHK WORLD JAPAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.